5 Rekomendasi Buku Self Development untuk Meningkatkan Kemampuan Diri
Tanoniha.com- Mengembangkan diri menjadi sebuah perjalanan sepanjang hidup. Salah satu cara terbaik untuk bisa melakukannya adalah dengan membaca buku self-development. Untuk itu, banyak sekali pilihan buku di luar sana yang membahas tentang self-development yang bisa dibaca.
Berbagai buku self-development bisa membantu kalian mengembangkan diri baik dalam kehidupan ataupun menjalankan karir. Dengan buku-buku tersebut kita bisa belajar bagaimana cara menggali potensi dalam diri. Beberapa buku self-development terbaik yang akan menginspirasi dan membantu untuk tumbuh sebagai individu di antaranya:
The Subtle Art of Not Giving a F*ck
Buku ini ditulis oleh Mark Manson. Tak semua buku self-development harus serius dan penuh dengan nasihat berat. Buku ini diterjemahkan dalam bahasa Indonesianya yaotu Sebuah Seni untuk Bersikap Bodo Amat. Mark Manson dalam bukunya ini membawa pendekatan self-development yang berbeda yaitu dengan penuh humor.
Buku self-development ini mengajarkan pembacanya untuk mengambil hidup dengan lebih santai. Itu bisa dengan fokus ke apa yang benar-benar penting dan tidak perlu mengkhawatirkan tentang hal-hal yang tidak perlu dipikirkan.
Gaya penulisan dalam buku ini lugas serta humor yang tajam. Manson mengajarkan kita untuk menjalankan hidup yang lebih memuaskan dan berhenti “peduli” dengan hal0hal ayang tiak diperlukan.
Atomic Habits
Buku self-development kedua ini merupakan karya dari James Clear. Melalui buku ini, Clear mengajarkan panduan yang sempurna untuk menciptakan perubahan kecil yang berjelanjutan dalam hidup. Hal itu dijelaskan dengan konsep “atomik” dari perubahan kecil yang bisa membawa perbedaan besar di dalam hidup.
Buku Atomic Habits menyajikan strategi nyata soal cara membangun serta mempertahankan kebiasaan yang positif. Selain itu juga menghilangkan kebiasaan yang merugikan. Dengan ilustrasi ang kuat serta studi kasus mendalam, buku ini akan membantu kalian menciptakan perubahan berkelanjutan.
Mindset: The New Psychology of Success
Jika ingin memahami peran mindset dalam memperoleh kesuksesan, buku ini bisa mengeksplorasi gagasan tersebut. Buku karya Carol S. Dweck ini mengajarkan cara bagaimana mempunyai pola pikir yang benar bisa mempengaruhi pencapaian. Hal itu didasarkan pada penelitian yang kuat, dimana Dweck mengajarkan cara mengubah mindset untuk meraih keberhasilan.
Dalam bukunya itu, Dweck juga menggambarkan perbedaan antara “fixed mindset” dan “growth mindset”. Selain itu bagaimana menerapkan kedua prinsip itu dalam kehidupan sehari-hari. Dengan membaca buku ini, kita bisa menemukan cara mengubah berpikir yang bisa mengubah hidup.
Emotional Intelligence
Dalam buku ini penulisnya Daniel Goleman mengajarkan cara bisa meningkatkan kecerdasan emosional kita untuk mencapai keberhasilan dalam berbagai aspek. Aspek itu seperti pada kehidupan, termasuk hubungan, karir, dan kesejahteraan pribadi.
Dengan buku ini, pembacanya bisa memahami lebih dalam tentang peran emosi dalam kehidupan. Kemampuan untuk memahami serta mengelola emosi menjadi keterampilan kunci dalam pengembangan diri. Dalam bukunya yang klasik ini, Goelman mengungkapkan pentingnya EQ (Emotional Quotiens) dalam kehidupan manusia.
Daring Greatly
Buku self-development ini ditulis oleh Brene Brown. Peneliti terkenal ini menuliskan tentang pengembangan diri yang kuat memerlukan pemahaman peran kerentanan dalam mencapai koneksi lebih dalam dengan diri sendiri serta orang lain. Pembahasan pentingnya kerentanan itu dalam bukunya sangat menginspirasi.
Brown merincikan cara bisa melepaskan ketakutan akan kegagalan, mengejar kehidupan lebih bermakna dengan keberanian menjadi diri yang sebenarnya. Buku ini akan menginspirasi kita untuk hidup lebih berani serta menghargai kerentanan sebagai kekuatan.
Demikian rekomendasi buku self-development yang bisa kalian pelajari. Selamat membaca!
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow