Cara Membeli dan Bubuhi E-Materai CPNS 2024

Cara Membeli dan Bubuhi E-Materai CPNS 2024

Smallest Font
Largest Font

Di tengah pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024, masih banyak calon pendaftar yang belum mengetahui tentang penggunaan e-materai CPNS sebagai syarat dokumen. Untuk itu, mari simak caranya di sini agar bisa lolos seleksi pendaftaran CPNS 2024.

Badan Kepegawaian Negara (BKN) sudah mengonfirmasi bhawa pendafatran seleksi CPNS 2024 sudah resmi dibuka sejak Selasa, (20/8) lalu. Bagi para pelamar yang ingin mendaftar dapat melakukannya melalui online di situs resmi SSCASN.

Pada tahun ini, pemerintah membuka pendaftaran CPNS dengan formasi sebanyak 250.407. Mengutip dari Liputan6.com, formasi tersebut dibagi pada instansi pusat sekitar 114.706 dan instansi daerah sebanyak 135.701.

Nah, salah satu persiapan yang periu diketahui para pelamar adalah tentang aturan e-materai atau materai elektronik. Materai elektronik digunakan dalam pengisian formulir pendaftaran CPNS 2024 sesuai dengan aturan Peraturan Menteri Keuangan Nomor: 133/2021 dan Nomor 134/2024, serta UU Nomor: 10 Tahun 2020 tentang Bea Materai.

Cara Membeli dan Menggunakan e-Materai CPNS untuk Berkas Pendaftaran

Mengutip dari laman YouTube resmi BKN, ada beberapa cara untuk membeli dan menggunakan e-materai sebesar Rp10.000 untuk kebutuhan persyaratan CPNS 2024. Caranya antara lain:

  1. Buka situs resmi SSCASN atau link https://sscasn.bkn.go.id
  2. Lalu masuk atau login untuk akun SSCASN yang sudah dibuat
  3. Isilah biodata dengan detai, akurat, dan teliti
  4. Pilih jenis seleksi yang akan diikuti
  5. Selanjutnya menentukan instansi, pendidikan, lokasi, serta jabatan yang akan dilamar
  6. Klik di bagian “Verifikasi Akun E-Materai” dan daftarkan akun e-materai elektronik dengan mengklik “Daftar e-materai”.
  7. Kemudian isi alamat email dengan akurat, buat kata sandi, dan mengonfirmasi sandi baru klik “Kirim”
  8. Selanjutnya aktifkan akun dengan membuka notifikasi di alamat email telah didaftarkan dan klik “Aktifkan akun”
  9. Setelah berhasil membuat akun e-materai di portak SSCASN peserta bisa membelinya di situs https://e-meterai.co.id
  10. Masuk/Login pada akun yang sudah didaftarkan di SSCASN
  11. Klik “Pembelian” kemudian lakukan pembelian kuota e-materai
  12. Masukan jumlah e-materai yang ingin dibeli, lalu klik “Proses Pembayaran”
  13. Secara otomatis akan muncul invoice berisi total tagihan serta metode pembayaran yang tersedia
  14. Apabila sudah, pilih metode pembayaran sesuai dengan yang digunakan
  15. Klik “Lanjut” agar menyelesaikan proses pembayaran sesuai petunjuk yang tertera
  16. Kemudian peserta dapat mengaplikasikan e-materai pada berkas persyaratan CPNS atau PPPK
  17. Berikutnya klik “Periksa Akun e-materai” dan login menggunakan akun yang sudah didaftarakan sebelumnya
  18. Klik “Unggah”, lalu pilih berkas PDF yang ingin ditambahkan e-materai lalu klik “Tambahkan e-materai”.

Langkah Membubuhkan E-materai CPNS 2024 yang Benar

Usai membelin e-materai CPNS, calon pelamar juga perlu mengetahui cara membubuhinya. Karena langkah ini banyak sekali yang masih keliru dan salah. Untuk itu lakukan cara yang benarnya sebagai berikut ini:

  1. Urutan pembubuhan dokumen dengan menandatangani lebih dulu, baru e-materai
  2. Dokumen disimpan dalam format PDF minimum versi 1.6 dengan ukuran maksimal 800 kb dan ukuran kertas A4
  3. Lakukan scan dokumen menggunakan scanner komputer
  4. Pembubuhan e-materai tidak menutupi informasi penting dalam dokumen
  5. Tanda tangan elektronik tidak menutupi QR e-materai
  6. Dokumen yang sudah dibubuhi e-materai bersifat final

Sementara itu, hindari langkah yang biasa salah dilakukan calon pelamar CPNS dalam membubuhi materai elektronik di antaranya:

  1. Urutan pembubuhan dokumen e-materai baru tanda tangan
  2. Ukuran dokumen lebih dari 800 kb, bahkan dalam bentuk F4 atau selain A4 dan format PDF yang diunggah di bawah versi 1,6
  3. Melakukan scan dokumen menggunakan perangkat scanner lain seperti camscanner pada smarphone
  4. Pembubuhan e-materai menutupi informasi penting di dokumen
  5. Tanda tangan elektronik menutupi QR e-materai
  6. Jangan melakukan kompres/resize/edit dokumen yang sudah dibubuhi e-materai.

Demikian panduan membeli dan membubuhi e-materai CPNS 2024. Jangan sampai keliru lagi ya!

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Konten Terkait