Kini, Pengguna WhatsApp Sudah Tidak Bisa Lagi Screenshoot Foto Profil

Kini, Pengguna WhatsApp Sudah Tidak Bisa Lagi Screenshoot Foto Profil

Smallest Font
Largest Font

Sejak Februari 2024 lalu, WhatsApp sudah menguji coba fitur privasi terbarunya pada versi beta. Pembaruan tersebut untuk membantu melindungi foto profil pengguna dari tindak kriminal dan berbagai kejahatan lainnya.

Kini, WhatsApp versi reguler sudah resmi meluncurkan kemampuan untuk mencegah pengguna mengambil tangkapan layar atau screenshoot foto profil. Dengan demikian hal itu bisa memberikan keamanan WhatsApp yang jauh lebih baik dan aman untuk penggunanya. Selain itu, memberikan kendali yang lebih besar dengan siapa saja yang bisa mengakses konten mereka.

Dikutip dari Detik, pada pengujian versi beta, tindakan untuk mengambil tangkapan layar akan memberikan layar hitam beserta tulisan peringatan ‘tidak dapat mengambil tangkapan layar karena pembatasan applikasi’.

Sekarang ini, pada applikasi WhatsApp versi stabil pengguna yang ingin melakukan upaya itu juga akan mendapatkan pesan yang sama. Berbeda sedikit saat Tononiha mencoba untuk mengambil tangkapan layar foto profil tidak menampilkan layar hitam.

Namun, tetap menampilkan tulisan pop-up peringatan ‘Karena pembatasan aplikasi, tidak dapat menangkap layar pada antarmuka’, begitu tulisan yang tertera dalam aplikasi WhatsApp yang telah diperbarui.

Kami juga mencatat, meskipun tidak bisa mengambil tangkapan layar gambar dalam menu profil, saat mencoba untuk mengambil gambar profil dalam obrolan grup masih diizinkan WhatsApp untuk mengambilnya. Akan tetapi untuk menangkap layar foto profil dari masing-masing anggota grup WhatsApp tidak memberikan izinnya.

Meski sejumlah pengguna sudah mendapatkan pembaruan tersebut, namun belum ada info lebih detail soal fitur yang diluncurkan tersebut dari pihak WhatsApp. Misalnya seperti detail apakah fitur ini opsional atau tidak sehingga belum ada cara unutk menonaktifkannya jika memang ada penggunanya yang tetap mengizinkan orang lain mengambil tangkapan layar gambar profil mereka di WhatsApp.

Simak Fitur Keamanan Lain dari WhatsApp

Fitur tersebut yang diperbaruhi oleh aplikasi perpesanan WhatsApp bukan yang pertama. WhatsApp sudah banyak meluncurkan fitur untuk membantu perlindugan privasi dari pengguna di applikasinya. Sebelumnya ada pilihan seperti mengubah pengaturan privasi foto profil, media sekali lihat, dan pengaturan privasi status.

Pengaturan privasi foto profil sendiri sudah diluncurkan WhatsApp sejak 2021 mealui kolom akun. Sementara pada tahun 2022, WhatsApp memperbarui aplikasinya dengan media sekali lihat.Berbagai pembaruan-pembaruan tersebut menjadi langkah maju WhatsApp dalam membantu menyediakan aplikasi perpesanan yang lebih aman untuk penggunanya.

Hal itu juga memungkinkan semakin banyak pengguna yang bisa mulai melihat fitur tersebut di peringkat mereka pada beberapa minggu mendatang. Ada juga pembaruan privasi status di mana penggunanya bisa membagikan status ke semua kontak atau ke kontak tertentu saja. Secara default-nya pembaruan status dibagikan ke semua kontak.

Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp

Sebelum pembaruan screenshoot di layar antarmukanya, WhatsApp sudah meluncurkan fitur untuk memilih menyembunyikan foto profilnya. Fitur tersebut bisa dikendalikan oleh pengguna applikasinya di Android ataupun Ios.

Fitur pengaturan tersebut disambut baik oleh penggunanya yang biasanya tidak ingin privasinya terganggu menggunakan foto. Cara menyembunyikan foto profil WhatsApp tersebut membantu pengguna membatasi foto profilnya dari berbagai orang.

Dikutip dari Kompas, cara untuk menyembunyikan foto profil WhatsApp terbilang cukup mudah. Bagi yang belum mengetahui, berikut ini cara menyembunyikan foto profil WhatsApp:

  1. Buka WhatsApp di gadget kalian
  2. Klik tiga titik pada sudut kanan atas
  3. Ketuk ‘Pengaturan’
  4. Buka opsi ‘Akun’
  5. Kemudian, pillih pengaturan ‘Privasi’
  6. Ketuk pilihan ‘Foto profil’ dan pilih opsi ‘Kontak saya’ atau “my contacts

Dengan memilih opsi “kontak saya” atau “my contacts”, hanya orang-orang yang ada di kontak Anda yang bisa melihat foto profil kita. Ada juga opsi “nobody” artinya profil kalian akan disembunyikan dari semua orang, baik dalam kontak ataupun luar.

Jika ingin menyembunyikan foto Profil dari orang tertentu, pengguna bisa mengakali dengan cara menghapus kontak tersebut. Usai menyalakan opsi privasi “my contacts” untuk foto profil seperti langkah-langkah di atas.

Sebelum melakukan cara ini, sebaiknya memastikan gadget telah terinstall WhatsApp versi terbaru serta koneksi internet yang stabil.

Demikian informasi pembaruan WhatsApp screenshoot foto profil dan cara menyembunyikan foto profil di aplikasi perpesanan tersebut. Semoga bermanfaat!

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Konten Terkait